"Itu di Taman Prasasti" sahut Mas Gathoe, sang pemilik foto.
"Taman Prasasti? di Indonesia?�
"Iyalah di Indonesia, di Jakarta, Tanah Abang" jawab Mas Gathoe dengan ekspresi santai, sambil merapikan karya masterpiecenya dengan hati-hati.
Sejak saat itu, aku jadi penasaran dengan yang namanya Taman Prasasti. Apalagi tempatnya tak jauh, hanya di Tanah Abang saja, masa� sih sampai nggak tahu ada tempat sekeren itu. Dan dari beberapa info yang aku dapat, ternyata Taman Prasasti memang tempat favorit para fotografer. Sering juga dijadikan tempat untuk foto prewedding. Mmm.. Pasti tempat benar-benar istimewa. Setelah memendam rasa penasaran bertahun-tahun lamanya, akhirnya aku memenuhi hasratku ke sana bersama suami tercinta. Apalagi kalau bukan untuk berfoto ria. Nggak mau kalah dong sama model dan fotografer ternama :D.
Museum Taman Prasasti |
Hari sudah menjelang siang saat kami tiba di stasiun Gondang Dia. Dari sana, kami menggunakan jasa bajai untuk mencapai lokasi museum yang terletak di Jalan Tanah Abang 1, Jakarta Pusat. Setelah sempat berputar-putar, akhirnya sampai di sebuah bangunan yang tak terlalu mencolok, tak seperti museum lainnya yang biasanya megah. Hingga kami ragu, betul nggak sih ini tempatnya? Tempat ini sepi sekali. Suasananya lebih mirip pemakaman daripada museum. Lah ini kan emang pemakaman.
aneka nisan dan makam |
aneka patung |
Setelah lelah berkeliling dan berfoto-foto, kami leyeh-leyeh sejenak di bangku taman di bawah pohon besar nan rindang. �Pasti pohon besar ini yang ada di foto waktu itu� gumamku. Pohon besar dengan daun yang berguguran, di sebuah pemakaman, ternyata sangat nyaman.. haha.. Seram? Ah, biasa aja. Kecuali kalau datang ke sini sendirian, atau datang pas malam hari. Itu baru horror.. hiiii.
***
Itu foto-foto dan ceritaku saat kesana pada tahun 2011 lalu. Udah lama banget ya. Kabarnya sekarang Museum Taman Prasasti sudah tak seperti dulu lagi. Pohon-pohon besar nan rindang itu sudah banyak yang ditebang. Beberapa bagian sudah banyak dirombak. Sayang sekali ya. Suasananya pasti tak seteduh dulu lagi. Entah apa alasannya penebangan itu dilakukan, padahal pohon-pohon itu sangat penting untuk penghijauan, dan meredam panasnya Jakarta. Ada yang bilang suasana Taman Prasasti sekarang lebih bersih dan terang benderang. Tapi kalau aku, lebih suka suasana yang teduh dan remang-remang.
Namun bagaimanapun juga tempat ini tetap layak untuk dikunjungi, terutama bagi yang penasaran seperti apa Taman Prasasti sekarang. So, aku tunggu ceritamu kawan.
Happy travelling ^^
jangan bersedih |
No comments:
Post a Comment