Sebenarnya aku kurang pede saat menerima award ini. Ada pertanyaan terbersit di hatiku �Ah, apa aku layak menerimanya? Apa iya sih blogku memberi inspirasi buat orang lain? Dari sisi mana ya?�. Sepertinya aku belum berbuat apa-apa yang bisa memberi inspirasi ke pembaca sekalian. Tapi sisi jiwa narsisku mengembalikan kepedeanku. Kembali aku berpikir dalam hati �Mungkin award ini diberikan padaku oleh seorang Mas Seagate, karena dia berpikir aku ini baik hati, ramah, dan murah senyum.. hihihi..� #halah.. pemikiran yang nggak nyambung.. hehe..
Tapi apapun alasannya, yang jelas aku sangat berterima kasih atas award ini. Makasih banget ya Mas Seagate �n Kang Bejo.. ;). Kalau aku dianggap bisa memberi inspirasi, tentu saja aku juga punya sosok yang memberiku inspirasi. Sosok pertama yang memberiku inspirasi tentunya orang tuaku. Dengan kasih sayang dan pengorbanan mereka, aku tumbuh menjadi pribadi yang sekarang ini. Semua yang aku raih, tak lepas dari usaha dan doa mereka. Selain orang tuaku, sosok yang memberiku inspirasi adalah anak-anakku. Apa yang kulakukan sekarang semua karena mereka. Anak-anakku memberiku kekuatan, semangat, dan cinta yang tulus. Tak ada manusia yang sempurna, begitu pula diriku, bukanlah orang tua yang sempurna. Tapi demi kebahagiaan anak-anakku, keluargaku dan diriku sendiri, aku berusaha menjadi lebih baik.
Selain orang tua dan anak-anakku, masih banyak pemberi inspirasi yang lain. Yaitu teman-temanku, baik di dunia nyata maupun di dunia maya, seperti teman-teman blogger sekalian. Sadarkah kalian bahwa kalian ini telah memberi inspirasi bagiku? Dengan tulisan-tulisan, baik berupa pengalaman pribadi, informasi, hiburan, ulasan sosial dan politik, renungan, bahkan curhatan, semua mampu menginspirasiku. Ada yang memberi pencerahan dan semangat, ada yang membuat tersenyum, membuat bahagia bahkan terharu. Dan yang paling penting adalah aku merasa tidak sendiri. Terima kasihku buat kalian semua teman-temanku. Award ini kupersembahkan kembali untuk kalian semua :)
Sekali lagi aku ingin berterima kasih khusus pada Mas Seagate. Kamu kok baik banget sih Kang Bejo.. eh Mas Seagate.. hehe. Blognya Mas Seagate ini merupakan salah satu blog favoritku. Walaupun termasuk jarang memposting (sebulan hanya 1-3 postingan) dibanding blogger-blogger yang lain, tapi postingannya selalu bermutu tinggi. Artikel yang dia tulis bagiku selalu mengagumkan. Bagaimana dia mensikapi fenomena-fenomena di negeri ini, dan membahasnya dengan secara netral dan cerdas. Sungguh jarang ditemui blog yang seperti ini. Kadang setiap baca blognya aku mikir �Kok bisa sih dia mengulas sebuah topik sedetil ini? �. Dan sering pula aku jadi sadar kalau ternyata aku ini tak tahu apa-apa.. hihihi.. Dan setelah berkunjung ke blognya Mas Seagate, aku jadi agak tahu sesuatu. Thanks lah pokoknya.. �n salam spesial buat Kang Bejo ya.. ^_^
No comments:
Post a Comment