Award Berantai: Your Blog Makes Us Smile |
Dan inilah pertanyaannya dan jawabannya..
1. Siapa guru favoritmu?
Ada beberapa guru yang berkesan buatku. Jadi di sini aku tak mengartikan kata favorit sebagai sesuatu yang menyenangkan saja, tapi seberapa besar pengaruh guru-guru ini buatku. Dan inilah mereka:
Bu Irene, Guru Bahasa Inggris kelas III SMP, yang sukses membuatku pening setiap kali pelajarannya. Karena setiap mengajar, beliau ini tak pernah menggunakan bahasa Indonesia, tapi full menggunakan bahasa Inggris. Dan aku si anak kampung ini susah sekali beradaptasi. Tapi berkat Bu Irene, aku jadi terpacu lebih giat belajar bahasa Inggris. Soalnya kan tengsin juga tuh.. ketauan gelagapan ga bisa jawab pertanyaan dalam bahasa Inggris.. Eh sekarang juga masih gelagapan sih.. hihi..
Pak Ambar, Guru Fisika kelas II SMA, yang sukses membuatku tertantang untuk menunjukkan bahwa aku bisa Fisika. Sebenarnya bukan pengalaman indah yang aku dapatkan dengan Pak Guru ini. Bahkan aku sempat merasa diremehkan olehnya. Intinya beliau berkata �Kamu pantas dapat nilai jelek karena kamu memang tidak bisa�. Dalam hati aku berkata �Aku bisa lebih baik dari ini, aku hanya butuh usaha lebih�. Alhamdulillah, usahaku tak sia-sia. Setelah itu aku beberapa kali meraih nilai tertinggi di pelajaran ini. Dan nilai Fisika di raporku naik dari 6 menjadi 9. Wuiiih.. prestasi yang gemilang bukan? Hihihi.. Tapi tetap kuakui, sebenarnya aku memang tak berbakat di pelajaran fisika. Hanya tekad dan ketekunan saja yang kuandalkan, karena aku tak mau diremehkan.
2. Apa makanan yang kamu sukai? Makanan yang tak kamu sukai?
Hampir semua makanan aku suka. Aku termasuk yang tak pilih-pilih soal makanan. Asal makanannya enak pasti aku doyan. Tapi ada juga yang tidak aku sukai, yaitu jengkol. Sebenarnya aku belum pernah makan makanan ini. Yang membuatku tak suka adalah baunya. Dulu waktu masih nge-kost, ibu kostku hampir setiap minggu masak jengkol, dan bau rebusan jengkolnya.. wuiiih asli bikin pusing tujuh keliling. Dari situlah aku yakin sekali bahwa aku ga akan bisa makan jengkol.
3. Ceritakan pengalamanmu yang berkesan!
Salah satu pengalamanku yang berkesan adalah saat �melarikan diri� ke Bali. Dengan modal pas-pasan dan tanpa persiapan. Alhamdulillah, di sana aku diberi kemudahan, bertemu orang-orang yang tulus membantu dan menerimaku apa adanya. Bertemu dengan seorang teman yang menganggapku saudara, dan seorang ibu yang memperlakukanku seperti anak sendiri. Sungguh sebuah kenikmatan yang tak tertandingi, yang membuatku selalu rindu untuk kembali ke sana lagi. Dan satu lagi, masakan si Ibu Bali sungguh lezaaaat sekaliiii.. :D
4. Siapa cinta pertamamu?
Mmm.. siapa ya? Kaya�nya sih teman sekelasku waktu SMA. Aku tak tahu itu benar-benar cinta atau hanya rasa penasaran saja. Aku sempat memendam perasaanku hingga bertahun-tahun. Padahal kami selama 3 tahun berturut-turut jadi teman sekelas. Tapi tak pernah sedikitpun aku tunjukkan rasa itu. Hingga beberapa tahun kemudian aku ungkapkan ke dia �Aku pernah naksir kamu�. Tapi saat itu aku sudah tak punya perasaan apa-apa ke dia, aku hanya penasaran saja, ingin tahu reaksinya. Dan apa reaksinya? Tak usah kuceritakan di sini, takut ada yang cemburu.. hihihi.. *lirik suami* :D. Sepertinya cinta itu ada masa kadaluarsanya juga.. atau.. karena aku sebenarnya tak benar-benar cinta dia..?
5. Who is your best friend?
Dia adalah orang yang bisa menerimaku apa adanya, semua kekurangan dan kelebihanku. Tempat ku berbagi suka dan duka. Memberiku semangat di kala aku lemah, dan mengingatkanku di saat aku lengah. Dengannya aku sanggup membagi semua ceritaku tanpa aku merasa malu atau terhakimi, karena dia tahu bagaimana sebenarnya aku ini.
Yup, akhirnya terjawab sudah semua pertanyaan yang disyaratkan. Kini saatnya berbagi. Aku akan membagikan award berantai ini ke beberapa orang teman blogger, sebagai berikut:
1. Seagete � Mas Seagate
2. Ida Yusnilawati � Dream Big!
3. Jejak Shally �jejakshally
4. Mayya � Morning Raindrops
5. Nizwa Ayuni � Nicua Cuap Cuapz
Semoga berkenan ya.. Dan yang aku sebutkan di sini, silahkan ambil awardnya, dan jangan lupa jawab 5 pertanyaan yang sama seperti di atas. Makasih yaaa..
No comments:
Post a Comment