Hari ini kantorku terasa sepi. Bukan karena tak ada orang, tapi mungkin karena sebagian besar pegawainya adalah pegawai baru, hasil dari mutasi pegawai beberapa hari yang lalu. Maklum saja, mereka tentu masih malu-malu dan belum terbiasa dengan kondisi kantor yang baru. Sedangkan aku sebagai pegawai lama di sini, lama-lama bosan dan mati gaya dengan perubahan kondisi ini. Aku yang terbiasa ngobrol dan bercanda dengan teman-teman lamaku, kini terpaksa �diam� karena partner �berisik�ku sebagian besar sudah pindah.
Suatu perubahan memang tidak mudah. Kena mutasi ataupun tidak, meninggalkan ataupun ditinggalkan, sama-sama tak enak. Semua membutuhkan penyesuaian atau adaptasi. Dan lamanya proses adaptasi itu tergantung bagaimana kita mensikapi keadaan, dan bagaimana membawa diri. Ngomong-ngomong tentang membawa diri, mungkin aku bukanlah orang yang supel dan gampang bergaul, namun aku juga bukanlah seorang yang tertutup. Dan sebagai pegawai senior alias pegawai lama (bukan pegawai tua ya), sepertinya aku perlu sedikit �mengalah�. Mengalah dengan menyapa teman-teman baruku lebih dulu, tanpa harus menunggu disapa. Memperkenalkan diri lebih dulu, sebelum mereka memperkenalkan diri. Kupikir itu salah satu cara untuk mencairkan suasana .
Seperti pagi ini, aku sempatkan keliling ke seksi-seksi lain. Selain untuk menghilangkan rasa bosan, aku juga ingin mengenal lingkungan baruku, dengan orang-orang baru, sambil sedikit beramah tamah. Dan beberapa reaksi aku temui di sana. Ada yang ramah menyambutku, terutama sesama pegawai lama sepertiku, ada yang cuek, ada yang memasang muka heran, ada juga yang kelihatan bertanya-tanya. Dan Alhamdulillah aku belum menemui yang bermuka jutek.. hehe. Atau jangan-jangan ada juga yang jutek ya, tapi aku ga lihat.. :P.
Dan acara ramah tamahku pagi tadi lumayan membawa hasil positif loh. Setidaknya buatku. Beberapa teman banyak menawariku makanan, ada yang memberi lapis, risol, bolu kukus, dan cemilan-cemilan yang lain. Aku juga sempat menjajal gadget milik temanku. Dia dengan pasrah mempersilahkan aku mengutak-atik tablet barunya. Ada juga yang tiba-tiba ingat punya utang padaku, padahal aku sudah lupa kalau punya piutang. Lumayan, ga perlu menagih lagi.. hihi. Dan yang paling membuatku senang, aku berhasil menjarah buku-buku traveling milik temanku yang seorang backpacker.
Ternyata beramah tamah dan bersilaturahmi itu selain bisa memperbanyak teman, juga bisa menambah rezeki ya. Selamat beraktivitas teman-teman.. Sekarang saatnya aku bersilaturahmi ke rumah blog kalian. Mohon diterima dengan baik ya.. :)
No comments:
Post a Comment